Jumat, 16 Desember 2011

Kurang dari 4 jam

Hari yang menyenangkan:)

Piknik ke kebun bunga di selekta Batu, ditemani kakak melon bawel yang super duper cerewet, tapi, baik pol orangnya, jauh jauh dari Surabaya datang pagi-pagi ke griya brawijaya untuk menjemput saya. Wahhh... Saya terharu:) Perjalanan pun di mulai, mengendarai mobil taruna berplat L dengan nomor polisi "lupa" akhirnya kami sampai di tempat tujuan, singkat sekali kunjungan kita, sebenarnya tempatnya bagus, tapi kenapa ya penyakit saya kambuh??? (penyakit gak betah berlama lama di tempat rekreasi). Saya lebih suka di dalam mobil sambil melihat pohon pohon di sepanjang jalan yang kami lewati.

Siapa sih kakak melon bawel???
Saya perkenalkan: Berinisial A.K, kami dipertemukan ketika terjadi tragedi Sabtu 3 Desember "Kompetisi Debat Brawijaya seJawa Timur", mahasiswa semester 5 teknik mesin ITS, kurus, cina bukan jawa nggak mungkin, cerewet, sipit, di larang ibuknya makan melon seumur hidup, anemia, apalagi ya? Ooo...iya, sangat suka sekali menggoda saya, sampai sampai dia punya julukan khusus untuk saya:). Selain itu dia juga Asisten Sekretaris Kabinet BEM ITS, Asisten dosen, apalagi ya? banyak pokoknya, hyperaktif poll!!!
Itulah sekilas tentang kakak saya yang super nyebelin:)

Selama perjalanan dia banyak mengucapkan petuah petuah kehidupan kepada saya, dia sangat suka memojokkan saya, memang cerewetnya itu lo kebangetan, tapi ya gimana? Sudah karakter sepertinya:)
"Speakless"

Terimakasih ya kakak melon bawel:)